Ditandai Penandatangan Bersama, Ranperda APBD Kabupaten Samosir 2024 Ditetapkan Jadi Peraturan Daerah

    Ditandai Penandatangan Bersama, Ranperda APBD Kabupaten Samosir 2024 Ditetapkan Jadi Peraturan Daerah

    SAMOSIR-Ditandai penandatangan bersama, Bupati Samosir dan DPRD Samosir menyetujui pengajuan rancangan peraturan daerah tentang anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2024 menjadi peraturan daerah

    Persetujuan pengajuan rancangan peraturan daerah menjadi peraturan daerah diawali dengan penyampaian pandangan akhir fraksi yang ada di DPRD Kabupaten Samosir dan 5 fraksi menyatakan menerima dan menyetujui ranperda APBD 2024 ditetapkan menjadi perda, Rabu (22/11/2023)

    Dalam rapat tersebut, DPRD Samosir bersama Bupati Samosir menyetujui APBD Tahun Anggaran 2024 sebesar Rp. 920.857.311.252 yang selanjutnya akan dibagi dalam pagu Indikatif di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD)

    Bupati Samosir mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota DPRD dan Badan Anggaran DPRD dan TAPD yang sudah kerja keras dan memberikan pemikiran sehingga ranperda APBD 2024 dapat ditetapkan menjadi Perda.

    "Masukan dan pandangan serta gagasan yang diberikan DPRD Kabupaten Samosir semuanya untuk kemajuan Kabupaten Samosir kearah yang lebih baik, ”ujar Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom mengawali sambutanya

    Vandiko Timotius Gultum juga menyampaikan, persetujuan bersama ini untuk menunjukkan bentuk komitmen dan kesungguhan untuk benar-benar memastikan setiap produk hukum dan perencanaan pembangunan yang ditetapkan telah sesuai dengan kebutuhan pembangunan Kabupaten Samosir.

    Ia juga mengatakan, bahwa Produk hukum daerah menjadi landasan kegiatan pembangunan yang baik, baik dari sisi pendapatan, belanja maupun pembiayaan dalam mengejar impian terwujudnya masyarakat Samosir yang sejahtera dan bermartabat secara ekonomi, kesehatan dan pendidikan.

    Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Samosir Nasib Simbolon dengan ditetapkannya APBD 2024 ini diharapkan Pemkab Samosir dapat segera program-programnya yang dapat mengurangi kemiskinan, pengangguran serta meningkatkan kesejahteraan rakyat.

    Selain itu, ia juga berpesan agar anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2024 ini dikelola dengan efisien, efektif dan transparan, ”ujar Nasib Simbolon sembari menyebutkan, bahwa penetapan APBD 2024 telah dilaksanakan tepat waktu dan berpedoman dengan perundang-undang yang berlaku.

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Welcome Dinner Aquabike Jetski World Championship...

    Artikel Berikutnya

    Meriahkan Gelaran Aquabike Jetski World...

    Berita terkait

    Pemprov Sumut Gelar Pengobatan Gratis di Puskesmas Buhit Pangururan, Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih Kepada Gubernur
    Viral Penculikan Anak, Kapolsek Simanindo Sebut Kejadian Tidak Sesuai Isu yang Beredar
    Capai Target 97,7% UHC, Wakil Presiden Serahkan Penghargaan Kepada Pemerintah Kabupaten Samosir
    Berkantor di Desa Rinabolak, Bupati Samosir Serahkan Bantuan Pendidikan Kepada Anak Didik Berprestasi
    Hari ke-2 Pelaksanaan Musrenbang RKPD 2025 di Kecamatan Palipi Tetapkan 4 Skala Prioritas Pembangunan
    4 Fraksi Terima dan Setujui Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2022, Bupati Vandiko: Mari Membangun Samosir dengan Rasa Cinta
    Berikan Pelayanan Peningkatan Iman Selama Bertugas, Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih kepada Pastor Masseo Sitepu
    Pemerintah Kabupaten Samosir Gelar Musrenbang RKPD 2025 Tingkat Kecamatan
    Penutupan TMMD ke-115 di Kabupaten Samosir Ditandai Penandatangan Prasasti
    Tingkatkan Produksi Pertanian dan Peternakan, Bupati Samosir Lakukan Kerjasama dengan BPTP Sumut
    Bupati Samosir Hadiri Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 2024
    Bupati Samosir, Dirjen Pajak dan Dirjen Perimbangan Keuangan Tandatangani PKS Optimalisasi Pemungutan Pajak Pusat dan Pajak Daerah
    Pemerintah Kabupaten Samosir Terima Penghargaan Dari BPN Pemprovsu
    Pemkab Samosir bersama USAID ERAT Kembali Gelar Pendampingan Penyusunan Rencana Aksi Satu Data Indonesia
    Buka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar Calon Guru Penggerak Angkatan 8, Tenaga Pendidik Diminta Kedepankan Kualitas

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Tags