Dukung Produktivitas Petani, Bupati Samosir Serahkan 5 Unit Cultivator Kepada Kelompok Pengelola Kawasan Pertanian Terpadu

    Dukung Produktivitas Petani, Bupati Samosir Serahkan 5 Unit Cultivator Kepada Kelompok Pengelola Kawasan Pertanian Terpadu
    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST ketika Menyerahkan Bantuan Dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia Berupa 5 Unit Cultivator Kepada Kelompok Pengelola Kawasan Pertanian Terpadu

    SAMOSIR-Dalam rangka mendukung dunia pertanian dan mempercepat proses pengelolaan lahan di Kawasan Pertanian Terpadu (KPT), Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia (RI) menyerahkan bantuan alat mesin pertanian (alsintan) kepada petani

    Bantuan kementerian pertanian berupa 5 unit alat mesin pertanian jenis Cultivator dan 5 unit pompa air tersebut diserahkan langsung Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST kepada kelompok tani pengelola Kawasan Pertanian Terpadu (KPT), Rabu 24 Mei 2023

    “Kepada kelompok tani pengelola Kawasan Pertanian Terpadu (KPT) yang mendapatkan bantuan Cultivator ini, agar dapat dipergunakan semestinya dan alat pertanian ini harus dijaga dengan baik serta dirawat selepas pemakaian.

    Mudah-mudahan dengan adanya alat ini dapat mempercepat proses pengelolaan lahan di Kawasan Pertanian Terpadu (KPT) dan juga dapat meningkatkan produktivitas petani di kawasan pertanian terpadu, ”harap Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom

    Lebih lanjut, Bupati Samosir juga mengajak masyarakat untuk menggunakan pupuk organik dan tidak  bergantung pada pupuk kimia. "Pemkab Samosir akan tetap melakukan pelatihan pembuatan  pupuk organik kepada kelompok tani.

    Saya menghimbau, mari kita sukseskan pertanian di Samosir dengan pupuk  organik. Hasil pertanian dengan pupuk organik tidak kalah dengan pupuk kimia, mari manfaatkan dengan baik, " ajak Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom kepada petani

    Dalam kesempatan tersebut, Bupati Samosir juga menegaskan agar Dinas Ketapang dan Pertanian melakukan pendampingan sehingga apa yang ditanam benar-benar membuahkan hasil yang dapat mensejahterakan petani dan masyarakat, " tutup Vandiko (Karmel)

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Ketua Komnas Perlindungan Anak Serahkan...

    Artikel Berikutnya

    Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hadrianus Sinaga...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT
    Benny Gusman Sinaga Dihunjuk Sebagai Ketua DPC Partai Binaan Prabowo Subianto di Simalungun

    Tags