Tim Gabungan Ops Ketupat Toba 2024 Inspeksi Mendadak ke Kapal Motor Penumpang di Tomok Tour

    Tim Gabungan Ops Ketupat Toba 2024 Inspeksi Mendadak ke Kapal Motor Penumpang di Tomok Tour

    SAMOSIR-Personil gabungan pos pelayanan Tomok Ops Ketupat Toba 2024 dibawah Komando IPDA Denny B Siregar, S.H secara mendadak melakukan pengecekan terhadap kelayakan kapal motor penumpang Tomok Tour dan kapal Pariwisata di Desa Tomok Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir. (14/04/2024) 

    Dalam Inspeksi mendadak pengecekan kelayakan kapal motor penumpang tersebut, Tim Gabungan Ops Ketupat Toba 2024 melibatkan personil Polairud Polres Samosir AIPDA Affendi Siregar, Personil pos pelayanan Tomok, pihak KSOPP Danau Toba dan petugas Sat Pol PP Samosir Maradona Rajagukguk.

    Sesampainya di atas kapal motor penumpang, Tim Ops Ketupat Toba 2024 secara bersama-sama langsung melakukan pengecekan mesin kapal, keberadaan life jacket, manifest, dan ijin berlayar.

    Setelah pengecekan, IPDA Denny B Siregar, S.H., memberikan himbauan kepada pihak KSOPP Kabupaten Samosir untuk mengawasi dengan teliti manifest/penumpang kapal, dan memastikan bahwa pemilik atau nahkoda kapal memberikan life jacket kepada penumpang saat mereka sudah berada di kapal.

    Kapos Pelayanan Tomok Ops Ketupat Toba 2024 Polres Samosir menjelaskan, bahwa sebelum pelaksanaan Operasi Kepolisian Ketupat Toba 2024, Polres Samosir telah mengirim surat kepada instansi terkait untuk menerapkan peraturan terkait penyeberangan kapal, termasuk ijin berlayar, pengisian manifest, kelengkapan sekocey untuk kapal feri, kelengkapan life jacket, pelampung, dan standar keselamatan lainnya.

    "Setiap penumpang wajib menggunakan life jacket dan dilarang berjalan di lambung kapal saat kapal sedang berlayar, demi keselamatan dalam menikmati kegiatan berlayar di Danau Toba yang menjadi objek wisata utama di Kabupaten Samosir, " tambah IPDA Denny B Siregar, S.H.

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Samosir Nyatakan Siap Jadi Tuan Rumah...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Samosir Terima Bantuan Bibit Tanaman...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kadiv Humas Polri Tekankan Kualifikasi Mumpuni Jajaran Demi Implementasi Asta Cita Pemerintah
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi

    Tags